Turut Rayakan Hari Jadi Fahutan UnHas ke-14, RECOFTC Indonesia Ajak Tingkatkan Kerjasama dan Lestarikan Hutan

07 April 2021
Lasmita Nurana
Dalam rangka merayakan hari jadi yang ke-14, Fakultas Kehutanan Universitas Hasanuddin (Fahutan UnHas) mengadakan serangkaian kegiatan Dies Natalis, yang berlangsung sepanjang bulan Maret 2021 di Kampus Universitas Hasanuddin, secara tatap muka dan juga secara daring.
Notes from the Field
Foto: ©RECOFTC Indonesia

Tema Dies Natalis Fahutan UnHas tahun ini adalah “Mengelola pendidikan tinggi yang inovatif dan alumni yang berkontributif menuju pencapaian SDG (Sustainable Development Goals) bidang kehutanan”. Tema ini terpilih sebagai bentuk dukungan UnHas terhadap usaha dan permasalahan nasional dalam menghadapi pandemi Covid-19 dan pada saat bersamaan, terhadap upaya yang dilakukan dalam mencapai SDG di bidang kehutanan secara khususnya. Dengan tema ini, perayaan dies natalis bertujuan untuk mengapresiasi seluruh sivitas akademika UnHas atas kerja keras dan dukungan yang telah diberikan kepada Indonesia selama pandemi.

Bentuk kegiatan yang dilakukan untuk merayakan dies natalis berlangsung sepanjang bulan Maret 2021, diantaranya adalah program bina desa, seperti pameran hasil hutan kayu dan bukan kayu, pertemuan antar pemangku kepantingan, penulisan riset proposal untuk pemberian dana penelitian dan pemberdayaan/pengabdian masyarakat, lomba karya tulis ilmiah, seminar nasional secara daring, dan sebagainya.

Pada kegiatan daring yang berlangsung tanggal 27 Maret 2021, Gamma Galudra, Direktur RECOFTC Indonesia, menyampaikan ucapan selamat kepada seluruh pemangku kepentingan Fahutan UnHas atas semua capaian dan perjalanan sepanjang 14 tahun terakhir. “Kerjasama antara UnHas dan RECOFTC Indonesia berawal tahun 2009 dan masih berlangsung sampai hari ini. Ada banyak sekali catatan kesuksesan dan capaian kami bersama Fahutan UnHas dan saya berharap kerjasama ini akan tetap berlanjut baik, bahkan jalinan kemitraan dapat meningkat, serta membuka jalan kerjasama baru ke depannya, terutama untuk kelestarian hutan dan lingkungan, dalam bertahun mendatang,” kata Bapak Gamma Galudra saat perayaan daring tersebut. Saat ini kegiatan RECOFTC yang masih berlangsung di Sulawesi Selatan adalah bersama Koperasi Akar Tani di Bantaeng. Perjalanan RECOFTC Indonesia di kabupaten ini berawal dengan kunjungan bersama Universitas Hasanuddin tahun 2009.

Petani kopi di Desa Pattaneteang sedang panen. Foto: @RECOFTC
Petani kopi di Desa Pattaneteang, Kabupaten Bantaeng, sedang panen. Foto: ©RECOFTC Indonesia

Semua kegiatan perayaan dies natalis ditujukan dan diikuti oleh seluruh warga UnHas dan mitranya. Kegiatan dies natalis ini juga dapat diikuti oleh masyarakat umum secara daring pada akun Youtube resmi UnHas.

 

###

Kegiatan RECOFTC dapat terlaksana berkat dukungan Swiss Agency for Development and Cooperation (SDC) dan Swedish International Development Cooperation Agency (SIDA).